Saturday 12 December 2015

Lee Min Ho Peringatkan Fans Tak Beli Tiket Konser Palsu di Shanghai

Tidak ingin para penggemarnya tertipu ulah orang tak bertanggungjawab, Sabtu, 12 Desember,  dan agensi Starhaus Entertainment akhirnya mengeluarkan pernyataan resmi terkait konser solo Min Ho. Pengumuman resmi agensi itu dimunculkan agar fans tidak membeli tiket palsu konser Min Ho dengan harga menjulang tinggi, seperti yang diberitakan akhir-akhir ini. 

Baru-baru ini beredar gosip bahwa konser "Minoz World: Minoz Mansion" akan digelar di Shanghai. Padahal konser tersebut masih hanya akan digelar di Korea Selatan dan Jepang saja. Namun pemberitaan konser juga akan digelar di Shanghai semakin gencar dan membuat para calo tiket mengambil keuntungan dari situasi ini dengan membuat tiket palsu berharga selangit. 

Pengumuman resmi Starhaus itu dirilis dalam bahasa Korea, Tiongkok, Jepang dan Inggris. "Hallo, ini Starhaus Entertainment. Kami telah mengonfirmasi bahwa 12 Desember 2015, dengan judul 'Konser Lee Min Ho di Shanghai', terjadi penipuan tiket (tiket tidak resmi) di berbagai daerah di Tiongkok. Semua informasi mengenai penjualan tiket konser Lee Min Ho selalu diumumkan lewat situs resmi. Termasuk ilegal jika membeli tiket di tempat lain selain yang disebutkan di situs resmi. Kami berharap tidak ada yang menjadi korban penipuan," tulis pengumuman. 

"Konser Lee Min Ho tahun depan di Korea (16 Januari) dan di Jepang (25 Januari) telah dikonfirmasi. Konser di Shanghai masih rencana, tapi belum dikonfirmasi. Jika sudah dikonfirmasi, kami akan mengumumkannya untuk kalian. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan penjualan tiket ilegal ini, karena kamu tahu kalian selalu mengantisipasi konser Lee Min Ho. Kami sangat menghargainya dan terima kasih untuk pemahamannya," tulis mereka. 

Ini bukan kali pertamanya muncul aksi penipuan tiket konser di tahun ini. Beberapa waktu lalu, SM Entertainment juga mengumumkan akan mengambil langkah hukum melawan pencaloan tiket konser solo 'The Agit' di musim gugur depan. 

Sumber: wowkeren.com

No comments:

Post a Comment

No rasis no sara, bahasa tolong dijaga.